Alhijaz IndoWisata Travel Umrah & Haji Khusus: Biaya Paket Umroh Promo 2023 2024 Pesawat Saudia Mulai Rp 27 Jutaan Langsung Jeddah.

081398129556 , 082135238145
081318606231 , 082225952966
~ ASITA : 0841/VIII/DPP/2003
~ IATA : HO 15-3 1053 6
~ HIMPUH : 013/HIMPUH 2010
Alhijaz Indowisata Travel Umroh Murah Promo
Biaya Paket Umroh 2024 Alhijaz harga mulai 26 Juta. ~ Segera hubungi marketing kami IIN April Yani 0813-9812-9556 - SUGIYO Tahuri 0821-3523-8145 - SASTY 0813-1860-6231 ~ Pembayaran hanya ke Rekening Bank PT. Alhijaz Indowisata . Terima kasih !!!
alhijaz-indowisata-haji-khusus-kuota-resmi

Tempat-tempat Berdoa Yang Mustajab Saat Umroh dan Haji

Tempat-tempat Berdoa Yang Mustajab Saat Umroh dan Haji


Tempat-tempat Berdoa Yang Mustajab Saat Umroh dan Haji 


 Umroh dan Haji merupakan perjalanan spiritual bagi umat Muslim. Berdoa, memang bisa dilakukan kapan saja dan dimana saja. Tapi bagi traveler Muslim, Makkah dan Madinah serta beberapa tempat lain yang dipergunakan dalam ritual ibadah Umroh dan Haji diirasakan sangat special untuk memanjatkan doa agar diijabah.

Doa yang insyaAllah diijabah Allah SWT menurut para ulama yakni

  • Doa untuk dirinya, anaknya, suami atau istri, orang tua, sahabat serta untuk sesama Muslim atau orang yang membencinya.
  • Diantara doa yang dikabulkan oleh Allah; 
  • Doa agar diampuni segala dosanya, 
  • Doa dimudahkan semua urusan dan masalah dalam hidupnya, 
  • Doa dikabulkan segala hajatnya. 
  • Doa agar rumah tangganya sakinah mawadah warohmah bagi yang sudah berkeluarga.
  • Doa agar dijadikan suami yang soleh, seperti halnya Nabi Ibrahim As yang memiliki akhlakul karimah dan berwibawa. 
  • Doa menjadi istri yang saleha, seperti Siti Hajar 
  • Doa agar anak-anak saleh dan saleha, seperti Nabi Ismail As.
  • Doa minta diwafatkan dalam keadaan khusnul khotimah serta masuk surga, seprti Nabi Muhammad SAW.  

Secara umum dapat dikatakan bahwa semua tempat dimana saat kita melaksanakan ibadah Umroh dan Haji adalah tempat yang mustajab (doanya diterima). Namun demikian para ulama, menyebutkan sekian tempat serta waktu di mana jamaah hendaknya bersungguh-sungguh dalam berdoa. Hal ini selaras dengan hadits Nabi Muhammad SAW yang menyatakan adanya tempat-tempat yang paling mustajab untuk berdoa yang pasti dikabulkan Allah.

Berikut tempat-tempat berdoa yang Mustajab:


1. Multazam,
Multazam merupakan bagian dari ka’bah yang berada diantara Hajar Aswad dan pintu Ka'bah. Multazam merupakan lokasi paling utama yang menjadi rebutan jamaah usai thawaf. Merengeklah di sana kepada Allah SWT. Apabila memungkinkan, pegang pintu Ka'bah, cucurkanlah air mata sambil memohonkan apapun yang kita inginkan, baik kebahagiaan duniai maupun ukhrawi.
Dari Ibnu Abbas r.a bahwa Rasulullah saw bersabda:
“Multazam adalah tempat dikabulkannya doa. Tidak ada satupun doa seorang hamba di Multazam kecuali akan dikabulkan.” (HR. Ahmad dalam Musnad Imam Ahmad Jilid V, hal. 347).

2. Maqam Ibrahim
Maqam Ibrahim adalah sebuah batu pijakan Nabi Ibrahim untuk membangun Ka'bah. Di batu ini terdapat bekas telapak kaki Nabi Ibrahim. Di belakang Maqam Ibrahim merupakan tempat dimana doa dikabulkan Allah. Sesudah thawaf mengelilingi ka’bah Jamaah Umroh dan haji salat dua rakaat di tempat ini.

3. Hijr Ismail
Hijir Ismail dipagari dgn tembok rendah yang disebut juga dgn al-Hatim berbentuk setengah lingkaran di sebelah barat Ka'bah yang terletak antara rukun Syamin dan rukun iraqi. Dalam sejarahnya, dahulu Siti Hajar beserta putranya Nabi Ismail berlindung ditempat ini. Hijr Ismail jga dianggap bagian dari Ka'bah karna dahulu luas Ka'bah hingga batas Hijr Ismail. Karena sifat tamak kaum Qurais, Ka'bah pun dipugar menjadi lebih kecil. Oleh karena itu, Hijr Ismail termasuk dalam bagian Ka'bah. Tempat ini dipercaya menjadi salah satu tempat mustajab untuk berdoa.

4. Hajar Aswad
Hajar Aswad adalah batu hitam di sudut Kabah yng diletakan Nabi Ibrahim. Batu beraroma wangi ini diyakini sebagai batu yang berasal dari surga. Jamaah Umroh dan haji sering berebut untuk menyentuh dan mencium Hajar Aswad. Disudut Ka'bah yang sebaliknya dengan Hajar Aswad, terdapat Rukun Yamani yaitu sudut Ka'bah yang menghadap ke negara Yaman yang juga dianggap tempat istimewa.

5. Bukit Shafa dan Marwa
Bukit Shafa dan Marwa merupakan bukit bersejarah saat Siti Hajar mencari air untuk bayinya, Nabi Ismail. Mereka berlari-lari kecil dari Bukit Shafa menuju Bukit Marwa dan juga sebaliknya. Di Bukit Shafa dan Bukit Marwa pun menjadi tempat favorit jamaah haji dan Umroh untuk memanjatkan doa.
Diriwayatkan dari Jabir dari Abdullah bahwa Rasulullah saw pergi mnuju Shafa hingga melihat Ka’bah, serta mengucapkan kalimah tauhid, tahmid, dan takbir sbanyak tiga kali, kemudian bedoa sesuai dengan apa yang beliau kehendaki. (HR. AnNasa’i dalam Kitab Manasik alHajj, Jilid V, hal. 241)
Bukit Shafa merupakan bukit yang masuk bagian Masjidil Haram. Di Bukit Shafa merupakan titik awal dilaksanakannya sa'i. Bukit Marwah bagian bukit yang masuk Masjidil Haram. Marwah merupakan titik akhir dilaksanakannya sa'i.

6. Raudah
Raudah adalah ruang di antara mimbar dan makam Rasulullah saw yang merupakan bagian dari Masjidil Haram yang mempunyai julukan taman surga. Tempat ini disebut juga dengan Ar Raudhah. Tentang keutamaan Raudhah tergambar dalam hadits berikut.
Rasulullah saw bersabda:
“Tempat antara rumahku dan mimbarku adalah taman dari taman-taman surga.” (HR. Muslim)

7. Arafah saat ber haji
Padang Arafah menjadi inti dari kegiatan ibadah haji tapi tidak dengan Umroh. Hanya pada saat haji, para jamaah dari seluruh dunia berkumpul untuk melakukan ibadah wukuf dari tengah hari sampai sore hari. Berdoa saat wukuf di Arafah akan dikabulkan oleh Allah.

8. Muzdalifah saat waktu haji
Usai dari Arafah, para jamaah haji menuju ke Muzdalifah, yang berada di antara Arafah dan Mina, untuk bermalam di tenda-tenda. Jamaah biasanya mengumpulkan batu kerikil untuk dilemparkan saat Jumroh. Pada malam hari adalah waktu yang cocok untuk berdoa dan diyakini akan dikabulkan Allah.
Muzdalifah, kawasan antara Mina dan Arafah. Lokasinya sekitar 10 km dari Mekah. Muzdalifah panjangnya kurang dari 4 km, berada pada satu wilayah sempit antara dua gunung yang berdekatan setelah Arafah.

9. Jamarat saat waktu haji
Jamarat adalah 3 pilar batu bersejarah yang pasti didatangi jamaah haji. Sedangkan jamaah umroh tidak pergi ke sini. Dalam sejarahnya, Nabi Ibrahim melempar setan dengan batu di ketiga tempat ini ketika menggodanya agar tidak mengurbankan Nabi Ismail. Ada tiga tempat untuk melempar jumroh yaitu Jumrotul Aqoba, Jumratul Wustho, Jumratul Ula. Para jamaah berdoa di sini.

Semoga kita semua dapat berdoa di tempat-tempat mustajab saat Umroh maupun beribadah Haji


Back To Top